Mau ngapa-ngapain harus sesuai prosedur ya sahabat Latis! Nah kalo udah begitu, kalian harus mahir membaca teks prosedur. Dalam bahasa Inggris kita kenal dengan procedure text. Hmm, kira-kira susah ga ya?
Procedure Text: Pengertian
Jangan sampai mimin jelasin panjang kali lebar sampai berbusa-busa tapi kalian ga paham apa itu teks prosedur. Kalian pasti pernah kan membaca petunjuk penggunaan baik itu di kemasan makanan atau mainan? Misalnya nih:
Cara membuat tempe goreng
1. Iris tempe sesuai selera
2. Rendam ke dalam bumbu
3. Diamkan sepuluh menit
4. Goreng dengan minyak panas
Nah itu tadi sudah mewakili procedure text lho! Jadi, procedure text merupakan teks yang berisikan perintah atau langkah-langkah dalam mengerjakan sesuatu. Dengan kata lain, procedure text dibuat untuk memberi gambaran bagaimana sesuatu dilakukan melalui langkah yang berurut.
Judul procedure text biasanya sangat mudah dikenali. Umumnya diawali dengan kata “How to…” misalnya how to make banana cake.
Ciri-ciri Procedure Text
Biar kalian mudah meneliti apakah suatu teks itu isinya prosedur atau tidak, cek ciri-cirinya dulu ya!
– Menggunakan imperative sentence (kalimat perintah).
Contoh: blend together, cook with low heat, add two spoon of sugar, dan lainnya. Kalau untuk penggunaan alat biasanya diawali dengan “turn the remote on”.
– Menggunakan present tense.
Tidak ada ding istilahnya menggunakan past tense atau future. Gunakan yang sekarang karena kalian akan memakai sekarang.
– Menggunakan action verbs.
Contoh: add, put, turn.
– Menggunakan numbering.
Contoh: first, second, third. Ini adalah ciri yang paling gampang dikenali. Karena prosedur itu harus sesuai urutan, ya ga?
– Menggunakan conjunctions (kata penghubung). Walaupun praktikny memang tidak selalu sih apalagi jika sudah ada nomornya.
Contoh: next, then, while.
– Menggunakan adverbs (kata keterangan) untuk memperjelas tahapan yang dilalui. Contoh: correctly, carefully, slowly, for 2 minutes, dsb.
Jenis
Hmmm ternyata jenisnya ada bermacam-macam tapi kita cukup tau tiga saja nih. Mereka adalah:
a. Procedure text yang memaparkan cara mengoperasikan/menggunakan sesuatu.
Misalnya how to use a radio, how to use smart mobile phone.
b. Procedure text yang memberikan instruksi dalam melakukan kegiatan tertentu.
Misalnya how to play piano, how to make a banana cake.
c. Procedure text yang berkaitan dengan kiat-kiat menjalani hidup.
Misalnya how to be successful in life, how to be yourself.
Isi Dari Procedure Text
Ada beberapa konten yang wajib ada dalam procedure text. Apa saja yang harus ada?
- Goal/Aim : berisikan maksud dan tujuan dari procedure text terkait.
- Ingredients : berisikan bahan-bahan yang diperlukan untuk melakukan tahapan suatu procedure text. Selain kata ingredients, kamu juga bisa menggunakan kata materials. Jadi tergantung konteksnya ya.
- Steps : langkah-langkah yang berurutan untuk menyelesaikan tahapan procedure text. Untuk menunjukkan langkah, biasanya menggunakan angka atau kata-kata seperti, first, second, finally, dll
- Result : hasil dari proses atau langkah-langkah yang telah dilakukan. Biasanya memang berlaku pada pembuatan suatu produk sehingga ada hasilnya. Tapi untuk kasus lain selain produk umumnya tidak berlaku adanya result secaara lebih bermakna.
Contoh Soal
- Buatlah satu contoh procedure text dalam penggunaan suatu produk
How to Connect a Bluetooth Radio
(Cara Menghubungkan Bluetooth Radio)
First, turn on bluetooth on your smart device. (Pertama, hidupkan bluetooth pada media yang hendak dihubungkan).
Second, make sure you find the bluetooth name on your radio and paired it with your media bluetooth (Kedua, pastikan kamu menemukan nama bluetooth yang digunakan pada radio kemudian pasangkan dengan bluetooth di mediamu.
Third, choose the music you want to listen from your device. (pilih musik yang ingin didengar melalui media)
Finally, everything is ready to use. Whenever you want to turn it off, you can just unconnect the bluetooth.
2. Buatlah contoh procedure text yang menunjukkan pembuatan sesuat!
How to Make Korean Sandwich
( Cara Membuat Sandwich ala Korea)
A sandwich is a food made from bread with various toppings. This time, we will make a Korean-style sandwich that has a characteristic in its filling. Let’s, prepare the ingredients and follow the steps below!
Ingredients:
– White bread
– Smoked meat
– Egg
– Lettuce
– Cheddar
– Honey and margarine
– Tomato sauce
How to make:
First, put the margarine into the heated Teflon. Then, bake the bread on Teflon.
After that, it’s time to fry the omelet on Teflon. When the egg is almost cooked, put the bacon and white bread on it.
Then, arrange the omelet, bacon, cheese, lettuce, honey, and sauce on the bread. Cover sandwich filling with bread.
Now, you can enjoy your Korean sandwiches!
3. Perhatikan bacaan ini!
How to Make Cheesecake”
Ingredients:
1. ½ cup of sugar
2. 2 eggs
3. ½ teaspoon of vanilla
4. 2 packages of cream cheese
Directions:
1. Beat and blend sugar, cream cheese, and vanilla at medium speed.
2. Blend in the eggs, then stir.
3. Bake at 35 celsius for 40 minutes or until it is almost set.
4. Cool.
5. To get the best result, put it in the refrigerator for 3 hours.
6. Yield: 6 servings
7. Preparation time: 5 minutes
question:
The text above is called …
a.description
b.explanation
c.report
d.procedure
e.narative
Jawaban yang benar adalah D.
4.
The goal of the text above is to tell about …
a.how to blend vanilla dan sugar
b.how to make cheesecake
c.how to bake a cake
d.how to beat cream cheese
e.how to mix eggs with cream cheese
Jawaban B.
Dari bacaan tersebut kita jadi mengetahui cara membuat cheese cake.
5. Instruction Burning CD with two CD trays”
1. Insert the CD, from which you want to burn the file, into the computer’s CD tray.
2. Insert a blank CD you want to copy the files to, into the second CD tray on your computer.
3. Open “Windows Media Player” and wait for it to read the CD.
4. At the top of Windows Media Player, click “Burn”.
5. Drag the files you want to burn into the area on the right side called “Burn List”.
6. Choose the blank CD that you want to burn your files onto from the top of the “Burn List” menu.
7. After you choose all the files you want to burn, click “Start Burn”. Wait for the computer to finish and then take out both of your CDs.
Cek pertanyaan terkait bacaan di atas di bawah ini:
What should we do after we click the “Burn”?
Jawab: We drag the files from the list of files into the “Burn List” area.
8. What is the purpose of the text?
The purpose of the text is to tell the how to burn CD with two CD trays through a computer.
9. Perhatikan bacaan ini:
How to Make Chocolate Brownies”
Ingredients:
1. Butter: 150 grams
2. Chocolate powder: 150 grams
3. Eggs: 4
4. Flour: 300 grams
5. Sugar: 600 grams
6. Vanilla extract: 1 tablespoon
Steps:
1. First, melt the chocolate with butter.
2. Then, mix the eggs with sugar and the vanilla extract. Stir.
3. Preheat the oven at low temperature
4. Next, you have to combine the mixes you made. Add the flour and stir.
5. Grease a brownie tin. Add a little flour to cover the container.
6. Add the brownie dough.
7. Bake for 10-30 minutes.
8. You can put a knife in the mix to check the brownies. The knife must be moist if the mix was right.
9. Take out the brownies from the oven, and eat them after 15 minutes for a better eating experience.
question:
How much chocolate powder do we need to make brownies?
Answer:
We need 150 gram of chocolate powder to make brownies.
Setelah mendapat pencerahan dari beberapa penjelasan di atas kira-kira gimana nih Sahabat Tutor Indonesia? pembahasan Procedure Text sulit ga sih? Biar makin paham materinya yuk ikutan les di tutor private dijamin nilai kamu bakal meningkat drastis.
Baca juga:
Referensi:
sampoernaacademy.sch.id
bobo.grid.id