Universitas Indonesia (UI) memiliki berbagai macam jurusan tingkat S1 untuk mempersiapkan masa depan para siswa di Indonesia. Tidak hanya untuk program S1, UI juga memiliki program magister dan doktor yang dapat ditempuh para lulusan S1 untuk menjadi pemimpin di masa depan Indonesia. Tidak hanya itu, UI ternyata juga memiliki program jenjang vokasi, lho. Yuk, mengenal tentang program vokasi yang ada di Universitas Indonesia.
Program pendidikan Vokasi yang bertujuan untuk menyiapkan peserta didik menjadi tenaga ahli atau profesional. Lulusan dari program ini akan diarahkan untuk menguasai kemampuan dalam bidang kerja tertentu, sehingga dapat langsung diserap menjadi tenaga kerja di berbagai industri atau swasta, lembaga pemerintahan, atau berwiraswasta secara mandiri.
Berbeda dengan S1 yang lebih menekankan pada teori, pendidikan Vokasi UI akan lebih mengutamakan praktik keterampilan dan keahlian dibandingkan kuliah teori.
Jurusan Vokasi UI
- Komunikasi
- Pariwisata
- Fisioterapi
- Okupasi Terapi
- Perumahsakitan
- Administrasi Asuransi & Aktuaria
- Administrasi Keuangan & Perbankan
- Administrasi Perkantoran
- Manajemen Informasi & Dokumen
- Administrasi Perpajakan
- Akuntansi
- Hubungan Masyarakat
Nah, untuk jenjang di vokasi UI sendiri terdapat 2, yaitu untuk D4 dan D3. Berikut penjelasan mengenai program studi masing-masing jenjang.
Jenjang D4:
- Bisnis Kreatif
- Fisioterapi
- Manajemen Bisnis Pariwisata
- Manajemen Rekod dan Arsip
- Produksi Media
- Terapi Okupasi
Jenjang D3:
- Administrasi Asuransi dan Aktuaria
- Administrasi Keuangan dan Perbankan
- Administrasi Perkantoran
- Administrasi Perpajakan
- Administrasi Rumah Sakit
- Akuntansi
- Hubungan Masyarakat
- Penyiaran Multimedia
- Periklanan Kreatif
Jalur Masuk Vokasi UI
Jalur penerimaan vokasi bisa melalui PPKB UI dan Simak UI.
Jalur PPKB (Prestasi dan Pemerataan Kesempatan Belajar)
PPKB adalah jalur penerimaan UI untuk jenjang vokasi dan S1 Paralel ditujukan kepada siswa yang diusulkan oleh sekolah tertentu. Proses seleksi PPKB dilakukan berdasarkan performance sekolah (prestasi alumninya di UI) dan kuota dari masing-masing program studi. Nilai rapor dan prestasi akademik siswa juga menjadi berkas yang harus disertakan dalam pendaftaran PPKB.
SIMAK UI (Seleksi Masuk UI)
SIMAK UI merupakan jalur penerimaan UI yang dilakukan secara mandiri untuk program pendidikan vokasi, S1 Reguler, S1 Paralel, dan S1 Kelas Internasional. Seleksinya dilakukan melalui ujian SIMAK UI. Pada tahun 2021, jalur SIMAK UI juga mensyaratkan nilai UTBK sebagai dokumen kelengkapan pendaftaran S1 Reguler.
Nah, itu dia informasi mengenai program Vokasi UI. Untuk bisa merasakan berkuliah di UI, kamu bisa belajar bersama Bimbel Latis. Apabila ada pertanyaan atau pendapat yang ingin disampaikan, bisa langsung serukan di kolom komentar dibawah ya.
Hubungi kami di 087781609961 atau Head Office kami 021-77844897 di setiap senin s.d jumat 09.00-17.00. Anda bisa menemui kami langsung di kantor Ocean Terrace Residence Blok E1 No.1 Jalan Tole Iskandar, Tirtajaya, Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat. Tutor Indonesia melayani les privat untuk semua wilayah Indonesia.